NEWS
DETAILS
Minggu, 06 Nov 2022 09:00 - Paguyuban Honda Motor Jayapura

Astra Motor Papua Beri Pelatihan Berkendara yang Baik dan Benar

Jayapura  - Mengendarai sepeda motor mungkin terlihat mudah. Namun, untuk berkendara dengan baik dan benar belum tentu semua orang menguasai.

Astra Motor Papua selaku Main dealer sepeda motor Honda di Papua dan Papua Barat pun tidak hentinya mengajak para pengendara sepeda motor, untuk berkendara dengan baik dan benar. Astra Motor Papua mendorong para pengendara untuk selalu menerapkan safety riding untuk #Cari_Aman.

"Kami terus memberikan pelatihan intensif. Tidak hanya secara teori, tapi langsung dengan praktik. Untuk saat ini, kami berikan pada rekan-rekan komunitas. Harapannya rekan komunitas juga bisa memberi contoh pada pengendara lainnya," ucap Adedia Sumawan selaku Processor Promotion Astra Motor Papua.

Pelatihan oleh instruktur profesional Astra Motor Papua tersebut telah dilakukan pada Minggu (6/11/2022) lalu. Pelatihan ini juga terus didorong untuk berkelanjutan.

Oging Adria Sakti selaku Corporate Communication Astra Motor Papua menambahkan Astra Motor Papua selalu terbuka untuk menjalin sinergi, memberi pelatihan keselamatan berkendara. Menurutnya, upaya menjaga keselamatan ini merupakan tanggung jawab bersama.

"Mari bersama-sama untuk #Cari_Aman. Terima kasih untuk rekan-rekan di komunitas juga, yang telah berkendara dengan baik, mengikuti aturan yang ada. Kami harap juga bisa menjadi contoh masyarakat," ucap Oging.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK